Rabu, 01 Juli 2009

Sunan Drajat

image

Keterangan :
Nama :
Sunan Drajat
Asal :
Gresik
Kesaktian :
Dapat berkomunikasi dengan ikan dan memberhentikan badai.

image Raden Qosim adalah nama aslinya, ia putera dari Sunan Ampel. Ia seseorang yang tekun belajar agama dari sang ayahnya. Semasa dewasa ia diminta oleh ayahnya untuk berdakwah di daerah barat Gresik.


Selama perjalanan menuju ke Gresik perahunya mengalami kehancuran akibat tertabrak oleh batu-batu. Raden Qosim tercebur didalam lautan namun seekor ikan yang cukup besar menghampirinya. Dan terjadikan percakapan dan saling berkomunikasi. Lalu Raden Qosim naik diatas punggung ikan tersebut dan dibawanya kedaratan.


Kehadiran Raden Qosim disambut gembira oleh masyarakat karena ia luwes berdakwah dan ramah dan dalam beberapa bulan saja sudah banyak yang menganut memeluk agama islam.
Ajaran-ajaran Sunan Drajat yang dikenal adalah antara lain Berilah tongkat bagi yang buta, Berilah makan bagi yang kelaparan, Berilah pakaian bagi yang telanjang dan Berilah tempat berteduh kepada yang kehujanan.


Didalam berdakwah ia cukup banyak memberikan nasihat-nasihat kepada masyarakat, dimana nasihat-nasihatnya menjadi pedoman hidup. Dan ia selalu mengingatkan bahwa para orang tua, guru maupun pemimpin haruslah menjadi contoh teladan bagi anak-anaknya.

0 komentar: